Lestarikan Budaya Batak Melalui Pertangiangan Bona Taon Manik Raja Cibinong-Citeureup Sekitarnya

INFOFLAJKNEWS.COM – CISARUA, Guna melestarikan dan memperkenalkan tradisi budaya batak kepada masyarakat, punguan Manik Raja Cibinong, Citeureup menggelar lomba Mars “Manik Raja” yang dikemas melalui kegiatan Ibadah dan Bonataon 2025 yang berlangsung sukses pada 1-2 Februari 2025 di Villa Riung Mungpulung, Cisarua, Bogor.

Perlu diketahui bahwa, perlombaan menyanyikan lagu Mars “Manik Raja,” menjadi sarana untuk mengingatkan akan pentingnya pelestarian budaya Batak. Serta menjadi momentum untuk menumbuhkan rasa kebersamaan serta meningkatkan pemahaman akan warisan budaya yang sudah ada sejak lama.

Ketua Panitia Bonataon Punguan Manik Raja Cibinong, Citeureup Sekitarnya, St.J Manik mengungkapkan, bonataon kali ini mengedepankan pentingnya pemahaman budaya Batak, serta adat istiadat yang terkandung dalam kegiatan itu.

“Melalui perlombaan lagu Mars Manik Raja, anggota Punguan diingatkan kembali akan nilai-nilai luhur yang menjadi bagian dari identitas budaya Batak yang harus terus dilestarikan,” ungkap St.J Manik.

Lanjut St.J Manik menyatakan, bahwa
selain perlombaan lagu, kegiatan kali ini juga diwarnai dengan berbagai game untuk mempererat tali persaudaraan antar anggota Punguan. Juga dilakukan pelantikan pengurus punguan manik raja boru / bere – ibebere Cibinong sekitarnya.

“Bonataon ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang berkumpul, tetapi juga sebagai sarana untuk lebih mengenal dan menjaga budaya Batak agar tetap hidup di tengah masyarakat. Serta menjadi bagian dalam mengamalkan agama,” jelasnya.

Ia berharap melalui kegiatan ini, Punguan Manik Raja Cibinong, Citeureup Sekitarnya akan terus berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan budaya serta adat Batak melalui berbagai kegiatan yang melibatkan generasi muda dan masyarakat sekitar.

Dalam kesempatan ini, ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah berpartisipasi untuk menyukseskan kegiatan ini.

“Terimakasih kepada keluarga yang telah memberikan kontribusinya. Semoga Tuhan memberkati,” imbuhnya. (Manik)

Komentar